Apa Itu MetaMask? Simak di Sini Penjelasannya!

Apa Itu MetaMask? Simak di Sini Penjelasannya!

Siapa nih yang sudah mulai jual NFT? Pasti sudah akrab dengan MetaMask wallet? Apalagi yang menjual NFT di OpenSea. Betul? Nah, buat yang belum tahu apa itu MetaMask, ini adalah salah satu produk digital yang patut kamu ajak kenalan nih, karena bakalan ada banyak manfaatnya kalau kamu punya produk satu ini.

Tip Memilih Crypto Wallet yang Oke untuk Pemula

Daftar Isi

Apa Itu MetaMask?

MetaMask adalah dompet kripto—sebuah software yang berfungsi sebagai crypto wallet, digunakan untuk menyimpan Ethereum dan token ERC-20 lainnya. Dengan memiliki MetaMask, kita bisa melakukan transaksi dengan mudah ke alamat Ethereum mana saja.

Prinsipnya, dompet kripto bekerja dengan cara menyimpan informasi mata uang kripto saja. Sedangkan, kriptonya sendiri tetap berada di blockchain, dalam database yang disebut ledger. MetaMask membantu perpindahan data ini dengan kunci pribadi.

Sistem keamanan pada MetaMask memungkinkan hanya pemilik aset kripto yang dapat mengakses dompet mereka. Inilah yang membedakan MetaMask dengan sistem penyimpanan kripto di akun bursa seperti Binance. Di Binance, pihak bursalah yang memegang aset penggunanya, sehingga lebih rentan scam.

Selain itu, MetaMask juga dimungkinkan untuk digunakan berinteraksi dalam berbagai aplikasi terdesentralisasi, seperti CryptoKitties ataupun The Sandbox dalam blockchain Ethereum. Jadi, lebih praktis dan mudah diakses.

Ini Dia Cara Dapetin Ethereum Gratis – Mau Coba?

Awal Mula Pengembangan MetaMask

Kalau kita menelusuri apa itu MetaMask, mau tidak mau ya kita harus melihat sejarahnya.

MetaMask dikembangkan tahun 2016 oleh duo Dan Finlay dan Aaron Davis, demi membuat Ethereum menjadi lebih ramah bagi penggunanya, dengan fokus pada ConsenSys, sebuah ekosistem infrastruktur dan perangkat berbasis Ethereum. MetaMask termasuk dalam kategori soft wallet, yang berbentuk ekstensi browser, maupun aplikasi mobile.

Uniknya, dompet ini secara khusus dirancang untuk dapat menerima, mentransfer, dan mengelola mata uang digital Ethereum dan token ERC-20 lainnya. Hingga kini, MetaMask telah digunakan oleh lebih dari 1 juta orang. Sebagian besar dari mereka suka menggunakan MetaMask karena platform ini tidak memungut biaya saat diunduh, dan memungkinkan pengguna melakukan transaksi tanpa harus mengunduh seluruh blockchain-nya.

Apa Itu MetaMask? Simak di Sini Penjelasannya!

Apa Itu Metamask: Fitur-Fiturnya

Beli token

Kamu bisa membeli token langsung dari MetaMask karena dompet ini memiliki fitur built-in coin purchasing, dan terhubung langsung ke Coinbase dan ShapeShift.

Baca juga:  Menambang Bitcoin: Ketahui Cara Kerja hingga Risikonya

Simpan token

Apa itu MetaMask? Dompet, bisa dalam bentuk aplikasi MetaMask mobile maupun Metamask extension di browser Chrome, Fox, Brave, dan Edge. Karena itu, salah satu fungsinya adalah menyimpan token. Tersedia berbagai fasilitas yang bakal kamu perlukan di MetaMask, mulai dari dompetnya sendiri, jaminan keamanan login, sampai brankas kunci. Saat kamu baru saja melakukan registrasi, kamu akan diberi serangkaian kata atau frasa dengan urutan tertentu. Urutan kata dan frasa ini nantinya bisa dipakai untuk memulihkan akunmu seandainya ada hal-hal yang tak diinginkan terjadi.

Tukar token

Pernah dengar mengenai MetaMask Swaps? Apa itu MetaMask Swaps? Yaitu fasilitas yang bisa kamu manfaatkan untuk bertukar token Ethereum dengan pengguna lainnya, dengan harga semurah mungkin. Biaya layanannya hanya sebesar 0,875% dari nilai transaksinya. Menarik bukan?

Terhubung ke berbagai aplikasi

Banyak aplikasi berbasis blockchain, terutama blockchain Ethereum, telah didukung oleh MetaMask. OpenSea, The Sandbox, CryptoKitties hanya beberapa di antaranya saja. Selain itu, kamu juga bisa mengakses berbagai arcade blockchain dengan MetaMask. Salah satunya adalah Etherplay, yang bisa login dengan menggunakan akun MetaMask. Begitu juga kalau kamu mau ikut ke beberapa turnamen video game yang berbasis blockchain Ethereum, kamu juga bisa login dengan menggunakan akun MetaMask.

EIP-1559

Fitur terbaru MetaMask yang masih dikembangkan terus adalah EIP-1559, yang memungkinkan lelang harga pertama dihilangkan, dan diganti dengan penjualan harga tetap. Dengan demikian, para user yang sedang bertransaksi tak perlu menebak-nebak berapa gas yang dibutuhkan, karena biaya dasar dapat dilihat dan dimasukkan di blok berikutnya. Fitur ini memungkinkan biaya gas menjadi lebih transparan lagi, sehingga estimasi juga menjadi lebih akurat.

Baca juga:  Investasi Kripto Bitcoin Kemahalan? Berikut 10 Pilihan Lainnya yang Lebih Bersahabat!

Dapat disinkronisasikan dalam beberapa device

Jika kamu memiliki dompet MetaMask versi ekstensi browser dan mobile, bisa loh disinkronisasikan, dengan fitur Sinkronisasi Seluler MetaMask. Tinggal scan QR code-nya saja.

Interface

MetaMask memiliki layar muka yang sangat ramah pengguna. Buat yang baru pertama pegang, ya mungkin akan sempat bingung sebentar. Tetapi, layar antarmuka MetaMask ini relatif lebih simpel ketimbang crypto wallet yang lain.

MetaMask juga disupport oleh 18 bahasa, sehingga juga akan memudahkan pengguna untuk mengoperasikannya.

Biaya transaksi

Biaya transaksi dibebankan pada pengguna berdasarkan jaringan yang digunakan, yaitu lambat, sedang, atau cepat. Semakin cepat kamu pengin transaksinya selesai, maka semakin besar pula biayanya. Demikian pula sebaliknya.

Biaya transaksi ini diukur dalam satuan Gwei, atau Gigawei.

Fitur keamanan

Arsitektur keamanan MetaMask dikenal dengan nama HD, yaitu hierarkis deterministik. Artinya, kamu dapat membuat alamat baru untuk setiap transaksi yang kamu lakukan. Hal ini akan membuat transaksimu itu sulit untuk dilacak.

MetaMask juga punya sistem keamanan yang memungkinkan pemblokiran otomatis terhadap situs-situs yang mencurigakan saat sedang aktif.

Nah, itu dia beberapa hal tentang apa itu MetaMask, dan juga fitur-fiturnya, yang bisa dijelaskan secara sekilas di artikel ini. Untuk lebih mengenal apa itu MetaMask, kamu bisa saja langsung membuka akun dan mencoba sendiri semua fiturnya. Artikel ini bukan artikel berbayar, murni ditulis sekadar untuk memberikan manfaat bagi yang membutuhkan informasi mengenai apa itu MetaMask.

Selamat mencoba!