5 Tip Mining Bitcoin Menggunakan CryptoTab Browser

CryptoTab Browser: Ini Dia 5 Tip Penggunaannya untuk Mining Bitcoin

Bitcoin masih memimpin pasar aset kripto dan masih banyak orang yang tertarik untuk mendapatkan mata uang digital dengan nominal terbesar ini. Sekarang ini kamu bisa dengan mudah menambang bitcoin bisa dengan cloud mining atau menggunakan cryptotab browser.

Hal awal ketika mengetahui cara mining adalah syarat penggunaan laptop atau PC dengan spesifikasi tinggi. Dan harganya yah, lumayan banget. Inilah banyak yang membuat banyak orang mundur teratur untuk menambang bitcoin.

Tapi ternyata geliat mata uang kripto dengan cuan legit ini membuat orang-orang makin kreatif dalam mencari cara menambang tanpa perlu merogoh kocek banyak untuk membeli laptop mahal. Muncullah aplikasi mining yang benar-benar membantu para miner untuk bisa menambang bitcoin dengan mudah.

Ya, terima kasih untuk kemajuan teknologi!

Sekarang ini, kita bisa menambang bitcoin dengan HP Android menggunakan cloud mining atau dengan laptop. Untuk cloud mining sudah dibahas ya di artikel sebelumnya, silakan klik link yang sudah ditautkan untuk membaca detailnya.

So, kali ini kita akan membahas cara mining bitcoin menggunakan laptop juga smartphone, yakni dengan cryptotab browser.

5 Tip Mining Bitcoin Menggunakan CryptoTab Browser

Daftar Isi

Mengenal CryptoTab Browser

Dilansir dari laman resmi CryptoTab Browser, aplikasi mining ini sudah berusia tiga tahun. Memang usianya masih muda, tapi sudah banyak memberikan kontribusi bagi penggunanya dalam menambang bitcoin.

Jadi, aplikasi mining ini gratis dengan menggunakan browser. Dengan bermodalkan laptop, PC, ataupun smartphone yang sederhana, kamu sudah bisa mining bitcoin. Dan menggunakan cryptotab browser tidak diminta mesti menggunakan perangkat dengan spesifikasi tinggi.

Laptop senilai 5 juta, smartphone senilai 1 juta bisa untuk mining bitcoin dengan cryptotab browser? Bisa banget!

Ini seperti oase ya bagi para pemula penambang bitcoin, lantaran tidak perlu repot lagi mengeluarkan modal membeli perangkat keras dengan nilai fantastis.

Aplikasi mining ini semakin populer ketika nilai bitcoin meroket sejak masa pandemi. Kamu nggak perlu khawatir kalau aplikasi ini termasuk scam karena sangat aman digunakan dan terbukti membayar hasil mining.

Baca juga:  5 Trik Investasi Crypto Jangka Pendek, dan Koin yang Paling Cocok

Ada empat kelebihannya yang membuat banyak orang tertarik menggunakan:

  • Browser ini ringan dan cepat
  • Fitur mining mudah digunakan
  • Tampilan ramah pengguna
  • Bisa digunakan di beberapa gawai atau laptop

Agar lebih menyakinkan berikut ini lima alasan mengapa cryptotab browser layak digunakan untuk mining bitcoin.

Jadi Cloud Miner Bermodal Smartphone Android dengan 5 Aplikasi Ini!

5 Alasan Menggunakan CryptoTab Browser

Bisa menghasilkan cuan sambil surfing website

Bisa dikatakan aplikasi mining ini bekerja untuk kita tanpa perlu repot melakukan ini-itu.

Kamu cukup mengaktifkan mining, lalu tinggalkan. Kamu bisa menonton Netflix di laptop, chatting, membaca berita tapi tetap bisa sambil mining. Ya, inilah kelebihan dari algoritme mining crytotab.

Dan sistem afiliasi seperti mengundang pengguna baru dengan kode referal yang kamu punya, membuat kamu bisa mendapatkan keuntungan yang lebih.

Memiliki algoritme mining yang cepat

Algoritme cryptotab memiliki performa dengan kekuatan tinggi tanpa melambatkan kinerja device yang kamu punya termasuk smartphone. Kamu bisa meningkatkan kecepatan mining dengan mengaktifkan fitur cloud.boost.

Beralih ke browser baru cukup dengan satu kali klik

Sedikit ragu akan cryptotab akan menggantikan browser bawaan kamu saat ini? Nggak perlu khawatir.

Kamu bisa mengimpor seluruh riwayat, password, bookmark dan pengaturan lainnya hanya dengan sekali klik. Kamu juga bisa terus melakukan browsing tanpa perlu khawatir kehilangan data pribadi.

Nikmati ekstensi Chrome favoritmu

Sudah terbiasa menggunakan browser Chrome rasanya agak kaku ya kalau menggunakan browser lainnya. Tapi, don’t worry, kamu tetap kok bisa menggunakan ekstensi Chrome di dalam aplikasi mining ini juga.

Cukup dengan beberapa klik dan kamu bisa terus browsing menggunakan browser favoritmu.

Gunakan cryptotab browser untuk seluruh device

Mau maksimalkan mining? Aktifkan cryptotab browser di seluruh device yang kamu punya!

Baca juga:  6 Miner Pool Terbaik untuk Menambang Multikripto

Coba kamu pikirkan, crytotab browser diaktifkan di laptop juga smartphone? Kamu akan bisa memeroleh keuntungan lumayan dari beberapa device tersebut. Kamu bisa memilih menggunakan cryptotab browser lite atau PRO version untuk ekstra feature.

5 Tip Mining Bitcoin Menggunakan CryptoTab Browser

Cara Menggunakan CryptoTab Browser

Tertarik menambang dengan aplikasi mining cryptotab browser? Yuk, ikuti cara di bawah ini untuk menginstal di laptop dan smartphone.

Cara instal di laptop

  • Silakan klik laman resmi CryptoTab Browser
  • Lalu di navigasi klik download, nanti akan muncul pop up untuk seluruh syarat dan ketentuan, silakkan dibaca, kalau setuju klik accept.
  • Akan terunduh sebuah file.
  • Bukan download folder lalu klik run atau simpan
  • Konfirmasi instalasinya
  • Cyrptotab browser siap digunakan

Melalui smartphone

  • Silakan unduh aplikasi CryptoTab Browser di Google Playstore dan Apple Store
  • Kamu bisa langsung menggunakannya

Setelah selesai menginstal, lakukan pendaftaran dengan menggunakan akun Google yang kamu punya.

Selanjutnya klik login – enable mining untuk mulai menambang. Nah, di tampilan aplikasi kamu bisa melihat kecepatan penambangan juga saldo yang berhasil kamu kumpulkan.

Untuk melihat riwayat saldo, kamu bisa melihat di bagian bawah ada rinciannya. Misalnya kamu mendapatkan saldo dari mining atau afiliasi.

Di dasbor, kamu juga bisa melihat berapa banyak afiliasi yang sudah kamu peroleh.

6 Miner Pool Terbaik untuk Menambang Multikripto

Tip Mining Bitcoin dengan CryptoTab Browser

Perlu diingat bahwa CryptoTab Browser merupakan perusahaan yang memiliki berbagai tenaga ahli di bidang bug aplikasi dan juga security dengan tingkat kepintaran yang tak perlu dipertanyakan. Karena itu, sebagai pengguna ada baiknya kamu bermain dengan cara sehat agar akunmu tidak disuspend dan bisa terus mining bitcoin.

Berikut ini beberapa tip mining bitcoin dengan CryptoTab Browser.

Pastikan CryptoTab Browser dalam keadaan on

Jadi, agar bisa mining bitcoin dengan maksimal, kamu mesti menyalakan terus smartphone atau laptop sepanjang waktu. Tapi, terkadang ada waktu tertentu ketika layar harus mati. Untuk itu, coba cek aplikasi always on di playstore ataupun software di laptop.

Baca juga:  Cloud Mining dan Mining Biasa: Bedanya Seperti Apa?

‘Investasi’ di CryptoTab Browser Pro

Seperti yang dilansir dari laman resmi CryptoTab Browser, pengguna bisa memilih menggunakan yang versi lite atau pro. Bagi kamu ingin memaksimalkan cuan dari mining bitcoin sebaiknya memilih yang pro.

Karena dengan menggunakan cryptotab browser pro kecepatan penambangan jauh lebih baik daripada gratisan.

Mau maksimalkan cuan gunakan cloud boss

Ini sudah resmi disampaikan oleh pihak CryptoTab Browser, bahwa jika ingin memaksimalkan keuntungan, pengguna bisa memilih fasilitas cloud boss. Sebaiknya gunakan fasilitas cloud boss x10 ini akan lebih maksimalkan kecepatan juga keuntungan, kalau hanya gunakan x2 ya kamu akan rugi.

Lebih baik lagi jika kamu membeli 10x + 100% ekstra boss.

Kecepatan prosesor

Memang sih dalam menggunakan cryptotab browser tidak ada spesifikasi khusus untuk smartphone maupun laptop. Tapi, semakin bagus spesifikasi maka kecepatan hashrate juga lebih baik karena ini ditentukan oleh kecepatan prosesor.

Kamu memiliki perangkat dengan prosesor rendah atau standar bisalnya 300h/s, tetap akan memiliki keuntungan kok tapi ya tidak sebanyak dengan prosesor tinggi. Disarankan untuk menggunakan perangkat yang memiliki kecepatan minimal 500h/s sebelum masuk di cloud boss.

Terus update pengetahuan

 Ini merupakan hal dasar ya ketika kita mau masuk ke dunia mining, investasi ataupun trading. Terus update pengetahuan dengan membaca berbagai info terkait cryptotab browser di website resemi mereka. Dan kalau menemui kendala, jangan sungkan bertanya.

Bisa dibilang mining bitcoin di CryptoTab Browser ini adalah salah satu cara untuk mendapatkan passive income. Kamu nggak perlu meninggalkan kerjaan untuk untuk melakukan mining. Bahkan sambil santai pun bisa lakuinnya.

Gimana tertarik untuk menggunakan cryptotab browser? Selamat mencoba!

One Reply to “CryptoTab Browser: Ini Dia 5 Tip Penggunaannya untuk Mining Bitcoin”

Comments are closed.