Aset Investasi Kripto Terbaik untuk Tahun 2022 dan Tips untuk Pemula

Aset Investasi Kripto Terbaik untuk Tahun 2022 dan Tips untuk Pemula

Kehadiran cryptocurrency bukan hal baru lagi saat ini. Di Indonesia sendiri investasi kripto belakangan menjadi instrumen populer dan banyak dibeli oleh masyarakat. Untuk mendapat keuntungan optimal, tentunya kamu harus tahu apa saja aset investasi kripto terbaik di tahun 2022.

Sebelum membahas aset kripto terbaik di tahun ini, pastikan kamu sudah memahami seluk beluk mata uang kripto. Jangan gegabah untuk investasi tanpa mengetahui nilai mata uang, kapitalisasi pasar, cara kerja, hingga risiko investasi kripto yang mesti dihadapi.

Apa Itu Stablecoin? Apa Bedanya dengan Mata Uang Kripto Lain?

Daftar Isi

Apa itu Aset Kripto?

Aset kripto, atau yang biasa disebut juga mata uang digital, digunakan untuk transaksi jual beli secara virtual dalam jaringan internet. Kripto sangat berbeda dengan mata uang konvensional. Selain tidak ada wujud fisiknya, kripto bersifat terdesentralisasi artinya tidak ada pihak perantara transaksi.

Salah satu investasi kripto terbaik dan masih menjadi unggulan para investor yaitu Bitcoin. Uang kripto ini merupakan kripto pertama yang diperjualbelikan dalam jaringan blockchain. Bitcoin jadi uang kripto terbaik dan mengawali sejarah kemajuan mata uang digital.

Sebagai mata uang digital, aset kripto diciptakan dengan kode rahasia yang rumit sehingga keamanannya terjaga. Cryptocurrency merupakan istilah yang yang dibentuk dari dua kata yaitu “cryptography” yang artinya kode rahasia dan “currency” yang artinya mata uang.

Proses berlangsungnya transaksi kripto akan langsung dari pengirim ke penerima atau peer to peer. Namun, riwayat transaksi akan tercatat dan dapat dipantau dalam jaringan aset kripto.

Perlu diingat, investasi kripto terbaik bersifat high risk high return. Artinya meski potensi keuntungan yang diperoleh tinggi namun risikonya pun tinggi. Hal ini karena aset kripto sangat spekulatif dan harganya sering naik turun.

Seiring berjalannya waktu, ada ribuan aset kripto bermunculan dengan teknologi terbaru yang menyaingi Bitcoin dan menarik untuk dimiliki. Berdasarkan data popularitas di CoinMarketCap saat ini, beberapa aset kripto terbaik di antaranya adalah Bitcoin, Ethereum, Cardano, Tether, XRP, Solana, dan USD Coin.

Mata uang digital ini tentunya tidak dapat digunakan sebagaimana uang yang kamu gunakan sehari-hari. Kripto tidak sah sebagai alat transaksi dan pembayaran, begitu juga di Indonesia. Perdagangan kripto diatur pemerintah dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). Dengan demikian, Bitcoin dan lainnya dapat diperdagangkan di bursa perdagangan berjangka. 

Investasi Kripto Adalah yang Paling Menguntungkan Sekarang: Pahami Cara Kerjanya!

Fungsi Aset Kripto

Jadi, apa fungsi aset kripto sebenarnya? Berikut ini beberapa fungsi dan manfaat yang dapat kamu peroleh dari investasi kripto terbaik.

1. Alat Transaksi Virtual

Meski tidak bisa digunakan sebagai pembayaran sah di Indonesia, namun kripto bisa digunakan untuk pembayaran virtual, misalnya untuk membeli barang digital, aksesoris game, dan lainnya.

Baca juga:  Mau Punya Kucing NFT? Ini Dia Cara Bermain Cryptokitties!

Nah, maraknya investasi kripto terbaik membuat banyak perusahaan dan organisasi yang mulai menerapkan kripto sebagai alat pembayaran. Misalnya untuk bayar sewa hotel, restoran, aplikasi, hingga penerbangan.

Dua perusahaan yang diketahui sudah menerima pembayaran bitcoin yaitu Overstock yang merupakan toko furniture dan Newegg yang menjual elektronik. Kemudian ada Whole Foods, PayPal, Home Depot, dan Microsoft.

2. Instrumen Investasi

Cryptocurrency juga menggunakan prinsip ekonomi pada umumnya, yaitu harga akan naik ketika banyak permintaan. Aset investasi kripto terbaik yang banyak diminati biasanya akan banyak dibeli dan nilainya pun akan melambung.

3. Alat Tambang (Mining)

Dalam dunia cryptocurrency, kamu akan familier dengan istilah tambang menambang kripto. Penambangan atau mining merupakan kegiatan yang dilakukan pengguna ketika memecahkan teka-teki dari kriptografi yang rumit untuk mengonfirmasi transaksi dalam blockchain.

Investasi Kripto Bitcoin Kemahalan? Berikut Beberapa Pilihan Lain yang Lebih Bersahabat!

Cara Kerja Aset Kripto

Investasi kripto terbaik terdiri atas aset terenkripsi yang menggunakan jaringan peer to peer dalam blockchain untuk mengeksekusi dan mengamankan transaksi. Salah satu aspek terpenting dari nilai mata uang kripto adalah pasokannya.

Setiap jenis aset investasi kripto terbaik dikembangkan dengan algoritma yang berbeda berdasarkan kasus penggunaannya. Ada yang dirilis dengan pasokan maksimum lalu dikurangi dengan peningkatan penggunaan.

Beberapa terbit dengan pasokan yang beredar dan ditambang setiap transaksi untuk mencapai pasokan maksimum (bitcoin), sementara yang lain diluncurkan dengan total pasokan terbatas dan diperoleh dengan memproses setiap transaksi (eter).

Kripto digunakan untuk transaksi virtual di pasar bursa dengan cara menukar mata uang konvensional dengan bitcoin. Selain itu, dapat digunakan juga untuk penggalangan dana masif untuk meminimalkan biaya transaksi.

Ini 7 Cara Investasi Bitcoin untuk Pemula yang Terbaik!

10 Aset Investasi Kripto Terbaik 2022

Bitcoin (BTC)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £537 miliar

Bitcoin merupakan jenis investasi kripto terbaik yang dirilis pada tahun 2009 oleh Satoshi Nakamoto. Bitcoin berjalan di jaringan blockchain yang didistribusikan di jaringan ribuan komputer.

Harga Bitcoin telah meroket sejak kemunculannya. Pada Mei 2016, jika kamu dapat membeli Bitcoin dengan harga sekitar £370 atau Rp 7 juta, pada Februari 2022, harga satu Bitcoin mencapai £33.164 atau Rp 636 juta.

Ethereum (ETH)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £240 miliar

Ethereum populer di kalangan pengembang program karena aplikasi yang potensial. ETH terkenal dengan teknologi smart contract yang secara otomatis dijalankan ketika kondisi terpenuhi dan token non-fungible (NFT).

Ethereum juga telah mengalami pertumbuhan yang luar biasa dan menjadi salah satu investasi kripto terbaik setelah Bitcoin. Dari April 2016 hingga Februari 2022, harganya naik dari sekitar £8 atau Rp 153.600 menjadi £2.262 atau Rp 43,3 juta.

Baca juga:  Stablecoin Rupiah: Ini Dia 10 Faktanya!

Solana (SOL)

Kapitalisasi pasar lebih dari £25 miliar

Solana adalah blockchain terdesentralisasi yang dikembangkan untuk memungkinkan aplikasi scalable dan ramah pengguna. Itu dapat memproses banyak transaksi per detik dan memiliki biaya lebih rendah jika dibandingkan dengan blockchain lainnya.

Selain itu, Solana unggul dengan kecepatan yang tinggi dan biaya rendah serta tingkat skalabilitasnya. Solana juga digunakan untuk token non-fungible (NFT). Faktanya, Solana memiliki reputasi sebagai jaringan blockchain tercepat karena Solana dapat memproses sebanyak 50.000 transaksi per detik. Harganya kini mencapai £78.62 atau Rp1,5 juta.

Cardano (ADA)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £26 miliar

Cardano merupakan salah satu investasi kripto terbaik karena dapat membuat validasi bukti kepemilikan. Dengan begitu, proses transaksi lebih cepat sehingga mengurangi penggunaan energi dan dampak lingkungan. Selain itu, ADA memecahkan masalah verifikasi transaksi yang ada di platform lain seperti Bitcoin.

Sama halnya dengan Ethereum, ADA mengaktifkan smart contract dan aplikasi terdesentralisasi. Token ADA Cardano memiliki pertumbuhan yang sederhana dengan harga £0.7231 atau Rp13,870.

Binance Coin (BNB)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £46 miliar

Binance adalah salah satu bursa pertukaran crypto terbesar di dunia. Binance Coin dirilis telah berkembang hanya dengan memfasilitasi perdagangan di platform pertukaran Binance. Saat ini, Binance dapat digunakan untuk perdagangan, proses pembayaran, dan ditukar dengan cryptocurrency lain seperti Bitcoin atau Ethereum. Harga BNB kini £310 atau Rp 5,9 juta.

Stablecoin dalam Cryptocurrency: Apa Itu dan Mengapa Harganya Bisa Stabil?

Tether (USDT)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £57 miliar

Tidak seperti beberapa bentuk cryptocurrency lainnya, Tether adalah stablecoin, artinya investasi kripto terbaik ini didukung oleh mata uang fiat seperti pound Inggris, dolar AS, dan Euro. Secara hipotesis, ini akan mempertahankan nilai yang sama dengan salah satu denominasi tersebut.  Nilai Tether lebih konsisten dan disukai investor karena tidak rentan terhadap volatilitas ekstrem.

Ripple (XRP)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £21 miliar

Dibuat oleh beberapa pendiri teknologi digital dan perusahaan pemrosesan pembayaran, XRP dapat digunakan di jaringan untuk memfasilitasi pertukaran berbagai jenis mata uang, termasuk mata uang fiat dan mata uang kripto utama lainnya. Pada awal 2017, harga XRP adalah £0,004. Per 1 Februari 2022, harganya mencapai £0.5813 atau Rp11,156.

USD Coin (USDC)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £32 miliar

Sama dengan Tether, USD Coin (USDC) merupakan investasi kripto terbaik berbentuk stablecoin yang didukung oleh dolar AS dan bertujuan untuk rasio 1 USD hingga 1 USDC. USDC didukung oleh Ethereum dan dapat digunakan untuk menyelesaikan transaksi secara global.

Polkadot (DOT)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £14 miliar

Polkadot merupakan investasi kripto terbaik yang dibuat bertujuan untuk mengintegrasikan sejumlah blockchain sehingga mereka dapat bekerja sama. Integrasi ini dapat mengubah cara cryptocurrency dikelola dan mendorong pertumbuhan yang mengesankan sejak peluncuran Polkadot pada tahun 2020. Sejak September 2020 dan 1 Februari 2022, harganya tumbuh sekitar 565%, dari £2,15 menjadi £14.22 atau Rp272,559.

Baca juga:  5 Trik Investasi Crypto Jangka Pendek, dan Koin yang Paling Cocok

Terra (LUNA)

Kapitalisasi pasar: Lebih dari £15 miliar

Terra adalah platform pembayaran yang digunakan dalam jaringan blockchain untuk stablecoin. Kripto ini mengandalkan keseimbangan antara dua jenis cryptocurrency. Stablecoin yang didukung Terra yaitu TerraUSD yang terikat dengan nilai mata uang fisik. Saat ini token LUNA harganya mencapai £69.83 atau Rp1,3 juta.

Aset Investasi Kripto Terbaik untuk Tahun 2022 dan Tips untuk Pemula

Tips Berinvestasi Kripto untuk Pemula

Untuk investor kripto pertama kali, ada beberapa tips sebelum mulai melakukan investasi kripto terbaik.

1. Memilih Platform Perdagangan Kripto Terpercaya

Pastikan kamu memilih platform perdagangan atau media exchange yang legal dan sudah terdaftar di Bappebti, misalnya Indodax, Tokocrypto, Zipmex, Luno, dan lainnya, agar kamu terhindar dari praktik ilegal yang merugikan.

2. Pelajari Analisis Fundamental Aset Kripto

Sebelum membeli, kamu harus memahami setiap jenis instrumen investasi kripto terbaik yang ada di pasar. Meski Bitcoin paling populer dan harganya tinggi, masih ada kripto lain yang tak kalah potensial.

Lakukan analisis fundamental terkait aktivitas perdagangan, evaluasi keuangan, dan faktor lain yang memengaruhi nilainya. Hal ini bisa kamu lakukan dengan membaca whitepaper atau litepaper yang berisi informasi detail terkait proyek atau roadmap aset tersebut di masa mendatang.

3. Belajar Grafik Candlestick untuk Analisis Teknikal

Selain analisis fundamental, tips investasi kripto terbaik bagi pemula yaitu dengan mempelajari analisis teknikal dengan indikator untuk memperoleh wawasan terkait aksi harga aset.

Dengan analisis teknikal, kamu bisa mendapat beberapa petunjuk untuk memprediksi nilai mata uang kripto di masa mendatang, sehingga dapat mengambil keputusan dan strategi yang tepat dan menguntungkan.

Grafik candlestick merupakan tipe grafik yang digunakan untuk membaca pergerakan harga aset kripto. Grafik ini sering digunakan trader atau investor karena mudah dipahami dan warna yang menonjol untuk menggambarkan perubahan harga dari waktu ke waktu.

4. Cari Tahu Biaya Layanan

Setiap transaksi dalam investasi kripto terbaik memiliki skema biaya layanan, seperti biaya pembelian atau biaya penarikan yang dibebankan pada investor maupun trader. Selain itu, perhatikan spread yaitu perbedaan antara harga beli tertinggi dan harga jual terendah di pasar.

Untuk mulai berinvestasi kripto, memang banyak yang harus dipelajari. Terutama dalam pemilihan aset investasi kripto terbaik karena aset tersebut yang akan menjadi sumber keuntungan kamu. Sudah yakin mau beli aset kripto yang mana?